Revision 11501038 of "Agung Hardiansyah" on idwiki

 
Agung Hardiansyah (lahir di [[Bandung]], 24 Juni 1989; 27 tahun ) adalah [[pembawa acara berita]] [[Indonesia]]. Ia menjadi [[anchor]] dalam program berita di [[Indosiar]]<nowiki/>i.

Memiliki latar belakang pendidikan Farmasi Apoteker, Agung Hardiansyah justru melakoni kariernya di bidang jurnalistik. Pada tahun 2012, Ia bergabung dengan salah satu stasiun TV lokal di kota Bandung bernama [[PJTV]] (PT Esa Visual Padjadjaran Tivi) yang merupakan salah satu bagian dari [[Jawa Pos Group|Jawa Post Group]] pimpinan [[Dahlan Iskan]]. Di PJTV, ia membawakan program berita Halo Bandung Petang, Halo Bandung Pagi, serta program Dialog Simpang Braga. Selama kariernya di [[PJTV]], Agung Hardiansyah juga pernah menjadi moderator utama dalam beberapa debat kandidat calon pemimpin daerah di [[Jawa Barat]], termasuk debat kandidat calon walikota [[Kota Bandung|Bandung]] pada Juni 2013 yang mana pilkada tersebut kemudian dimenangkan oleh [[Ridwan Kamil]].

Tahun 2014, Agung Hardiansyah melanjutkan kiprahnya di dunia jurnalistik dengan bergabung di Indosiar (PT Indosiar Visual Mandiri) bersama beberapa pendahulunya seperti [[Jemmy Darusman]], [[Ryan Wiedaryanto]], Utrich Farzah, Achmad Faisal, Nurul Cinta, dan Zulfikar Naghi membawakan berita [[Fokus (acara televisi)|Fokus]] dan [[Patroli (acara televisi)|Patroli]].